Jejakfakta.com, Turki - Mantan pemain Newcastle United, Christian Atsu dikabarkan meninggal dunia.
Pemai berusia 31 tahun ini dikabarkan menghilang setelah gempa bumi yang menghantam Turki dan Suriah pada tanggal 6 Februari lalu.
Setelah 9 hari pencarian, jasad pemain berusia 31 tahun itu akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Baca Juga : Sekuriti Ditemukan Tewas di Pos Penjagaan Kawasan KIMA Makassar, Diduga Akibat Pengaruh Miras
Agen Christian Atsu, Nana Sechere mengatakan dalam postingan Instagramnya @iamnana7. Ia mengucapkan turut berdukacita kepada keluarga Christian Atsu.
"Dengan hati yang paling berat. Saya harus mengumumkan kepada semua orang yang berharap bahwa jika Christian Atsu ditemukan dengan kondisi yang sehat pagi ini. Saya turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada keluarganya dan orang-orang yang dikasihi. Saya ingin mengambil kesempatan ini untuk berterima kasih kepada semua orang atas doa dan dukungan mereka," tulis Nana Sechere pada akun Instagram pribadinya, Sabtu (18/2/2023).
Diketahui, Atsu memulai karier profesionalnya dengan klub asal Portugal, FC Porto. Dimana pada saat itu ia memenangkan gelar Liga Primeira.
Baca Juga : Seorang Wanita Paru Baya di Gowa Ditemukan Tewas di Rumahnya
Setelah itu, Atsu bergabung dengan klub asal Inggris, Chelsea pada September 2013 tetapi tidak pernah bermain satu menit untuk klub Liga Premier selama empat tahun.
Atsu menghabiskan waktu untuk pinjaman di Vitesse, Everton, Bournemouth, Malaga dan Newcastle sebelum bergabung dengan klub terakhir secara permanen pada Mei 2017.
Sesudah itu, Atsu dibeli dan dikontrak oleh klub asal Arab Saudi yakni Al-Raed dan terakhir bermain di klub asal Turki, Hatayspor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News