Rabu, 17 April 2024 11:14

800 Jamaah Haji Cadangan di Sulsel, Kemenag Sulsel Minta Kuota Provinsi Lain

Editor : Nurdin Amir
Penulis : Atri Suryatri Abbas
Ilustrasi Jamaah haji Embarkasi Makassar masuk ke asrama haji sudiang. @Jejakfakta/Nurdin Amir
Ilustrasi Jamaah haji Embarkasi Makassar masuk ke asrama haji sudiang. @Jejakfakta/Nurdin Amir

sebanyak 800 jamaah yang telah melunasi Bipih belum mendapatkan kuota untuk melaksanakan Haji.

Jejakfakta.com, Makassar -- Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Selatan (Sulsel) meminta kuota Provinsi lain untuk cadangan jamaah haji di Sulsel melalui surat resmi ke Kemenag Pusat. Hal ini dilakukan karena antrean calon jamaah haji di Sulsel semakin meningkat.

Diketahui, seluruh Jamaah Haji dari Sulsel telah melakukan Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipoh) 1445 H/2024 M. Namun, sebanyak 800 jamaah yang telah melunasi Bipih belum mendapatkan kuota untuk melaksanakan Haji.

“Sudah seratus persen (lunas), malah kami meminta di pusat kalau ada kuota yang tidak digunakan provinsi lain. Sulsel siap menampung karena ada cadangan ini sekitar 800 jamaah sudah lunas,” kata Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Sulsel, Ikbal Ismail, Rabu (17/4/2024).

Baca Juga : Pj Gubernur Bahtiar Tantang Pemuda Muhammadiyah Kelola Beragam Potensi Sulsel

Kemudian, kata Ikbal saat ini pihaknya telah mempersiapkan dokumen jamaah yang akan melaksanakan ibadah haji seperti Paspor dan Visa.

“Untuk sementara ini pelunasan sudah selesai, tinggal kami di kanwil dan kabupaten kota mempersiapkan dokumen jamaah haji, sementara ini dalam proses sudah 91,80 (kesiapan), dokumennya seperti Paspor pervisaan,” terangnya.

Hari ini 17 April 2024 jamaah mulai melakukan manasik haji di kabupaten kota hingga tanggal 3 Mei 2024, sementara untuk pengukuhan panitia pada tanggal 21 April yang akan datang.

Baca Juga : Forum Anak Sulsel Dorong Kelurahan/Desa Layak Anak

“Setelah itu (pengukuhan), kami rapat PPH (pengurus porsi haji) yang di dalamnya PPH itu semua stokeholder yang terkait, baik dari imigrasi, bea cukai, pihak kesehatan, semua yang terkait untuk selanjutnya persiapan menunggu tanggal 11 kloter pertama masuk ke asrama haji,” tandasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

#Jamaah haji #Sulawesi Selatan #Kemenag Sulsel #Kuota
Youtube Jejakfakta.com