Kamis, 04 Juli 2024 11:16

Koalisi ASPIRASI Sulsel Minta KPU Suarakan Isu Kelompok Marjinal di Pilkada 2024

Editor : Redaksi
Penulis : Samsir
SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI (Aliansi Masyarakat Sipil untuk Transparasi, Inklusi, dan Demokrasi) Sulsel mengunjungi KPU Sulawesi Selatan, Selasa (2/7/2024). @Jejakfakta/dok. Ist.
SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI (Aliansi Masyarakat Sipil untuk Transparasi, Inklusi, dan Demokrasi) Sulsel mengunjungi KPU Sulawesi Selatan, Selasa (2/7/2024). @Jejakfakta/dok. Ist.

KPU harus memastikan bahwa isu Kelompok Marjinal akan masuk ke dalam materi debat.

Jejakfakta.com, Makassar -- SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI (Aliansi Masyarakat Sipil untuk Transparasi, Inklusi, dan Demokrasi) Sulsel mengunjungi KPU Sulawesi Selatan dalam rangka meningkatkan iklim inklusi terhadap kelompok minoritas menjelang Pilkada serentak 2024.

Kunjungan yang dilaksanakan pada Selasa, 2 Juli 2024 kemarin, diterima langsung salah satu Komisioner KPU Sulsel, Hasruddin Husain dan Kasubag KPU, Sahyra Ahniza.

Menindaklanjuti dari hasil kegiatan-kegiatan yang dilakukan bersama dengan beberapa organisasi masyarakat sipil (OMS), SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI Sulsel melakukan kunjungan ke KPU di Provinsi Sulawesi Selatan pada Selasa, 2 Juli 2024. Koalisi ASPIRASI diterima oleh salah satu Komisioner KPU Sulsel, Hasruddin Husain dan Kasubag KPU, Sahyra Ahniza.

Baca Juga : Presiden Prabowo Resmi Lantik Appi Wali Kota Makassar ke-21, Aliyah Wakil Wali Kota ke-10

Koalisi kelompok ini menilai pada momentum Pilkada 2024 ini sangat penting menyuarakan secara intensif isu-isu inklusif agar partai politik dan tokoh-tokoh politik dapat mempertimbangkan keberadaan kelompok marjinal dan mengawal agar isu inklusi dapat menjadi isu yang diperhatikan pada setiap proses penyusunan program kerja maupun pembentukan kebijakan di pemerintahan maupun parlemen daerah nantinya.

"Dalam konteks tersebut, SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI Sulsel menindaklanjuti dari beberapa kegiatan yang erat hubungannya dengan advokasi isu-isu Kelompok Marjinal sekaitan dengan pelaksanaan Pemilukada serentak di tahun 2024," jelas Nasrun salah anggota tim Koalisi dalam keterangannya, Rabu (3/7/2024).

Dalam pertemuan tersebut, SETARA Institute bersama Koalisi ASPIRASI Sulsel juga menyerahkan dokumen ‘policy brief’ berisikan rekomendasi-rekomendasi agenda pembangunan tentang Kelompok Marjinal. Secara spesifik, Koalisi ASPIRASI Sulsel mendorong agar KPU Sulsel memasukkan isu Kelompok Marjinal ke dalam materi debat dalam Pilkada serentak 2024 di Sulawesi-Selatan.

Baca Juga : 23 Kepala Daerah Terpilih di Sulsel Resmi Dilantik Prabowo Secara Serentak di Istana Negara

Dalam diskusi koalisi ASPIRASI Sulsel dengan KPU Provinsi Sulsel, ada beberapa hal yang direspon oleh KPU Provinsi Sulsel, yaitu:

Pertama, KPU akan berupaya memfasilitasi dialog antara KPU dengan Kelompok Marjinal yang akan diselenggarakan pada bulan Juli 2024.

Kedua, KPU sangat mengharapkan catatan masukan dari Kelompok Marjinal untuk dapat menjadi rekomendasi kepada tim penyusun materi debat.

Baca Juga : Jelang Pelantikan, Appi-Aliyah Hadiri Gladi Kotor di Monas

Ketiga, KPU memastikan bahwa isu Kelompok Marjinal akan masuk ke dalam materi debat dengan mengkolerasikan isu yang sesuai dengan rekomendasi dalam ‘policy brief’ yang diajukan oleh SETARA Institute.

SETARA Institute dan Koalisi ASPIRASI Sulsel mengapresiasi komitmen politik KPU Sulawesi Selatan untuk menginklusi kelompok marjinal dalam momentum Pilkada 2024. Namun demikian, pengawasan harus terus dilakukan agar kelompok marjinal tidak hanya terlibat menjelang Pilkada, tetapi juga penting untuk memastikan bahwa masalah yang dihadapi oleh kelompok marjinal selalu menjadi prioritas utama dalam setiap agenda pembangunan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

#kelompok minoritas #kelompok marjinal #Partai Politik #Pilkada 2024
Youtube Jejakfakta.com