Rabu, 03 Mei 2023 16:39

Fapet Unhas Klaim Untung Budi Daya Ayam Potong Sistem Kandang Closed House

Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin (Unhas) panen bersama ayam broiler pada unit kandang modern sistem tertutup atau closed house, di Unhas Kampus Tamalanrea, Makassar, Senin (1/5/23). Hadir Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa.
Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin (Unhas) panen bersama ayam broiler pada unit kandang modern sistem tertutup atau closed house, di Unhas Kampus Tamalanrea, Makassar, Senin (1/5/23). Hadir Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa.

Sudirman menuturkan, dua bulan lalu unit tersebut mampu memperoleh keuntungan senilai 115 juta rupiah, keuntungan tiap periode terus meningkat dari tahun ke tahun.

Makassar - Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin (Unhas) panen ayam broiler pada unit kandang modern sistem tertutup atau closed house, Senin (1/5/23). Hasil panen budi daya ayam potong sistem terbaru ini diklaim menguntungkan.

Panen di unit Closed House Fakultas Peternakan (Fapet) Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar. 

Hadir Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa, Kepala Laboratorium Produksi Ternak Potong Fapet Unhas Prof Sudirman Baco, Dekan Fapet Dr Syahdar Baba, pimpinan PT. Charoen Pokphand Indonesia Tbk Cristian Tiono dan Pimpinan Bank Indonesia Wilayah Makassar Causa Iman Karana, dan sejumlah pejabat rektorat Unhas. 

Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin (Unhas) panen bersama ayam broiler pada unit kandang modern sistem tertutup atau closed house, di Unhas Kampus Tamalanrea, Makassar, Senin (1/5/23). Hadir Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa.

Sudirman Baco mengatakan, unit kandang closed house Fapet Unhas merupakan hibah kerja sama dengan PT Charoen Pokphand. 

Sudirman menuturkan, dua bulan lalu unit tersebut mampu memperoleh keuntungan senilai 115 juta rupiah, keuntungan tiap periode terus meningkat dari tahun ke tahun. 

“Target unit closed house Unhas adalah membuat ayam menjadi nyaman, sehat, tidak stres, hingga produksinya optimal, untung, dan berkelanjutan. Dari aspek higienis sendiri, kita sudah melakukan yang terbaik,” kata Sudirman.

Syahdar Baba, mengatakan, keberadaan closed house salah satu dari sekian upaya pengembangan Fapet Unhas yang bertujuan untuk menghasilkan lulusan unggul, berdaya saing. 

“Kita akan memagangkan mahasiswa selama enam bulan di Closed House, kemudian mengadakan inkubasi dan penyelesaian tugas akhir. Setelah mereka mempunyai karakter dan kemampuan yang kompeten, tinggal didukung oleh sistem keuangan yang ada. Kita berharap, ke depannya peternak merupakan lulusan dari jurusan peternakan. Bukan dari jurusan yang tidak sesuai dengan latar belakangnya,” kata Syahdar Baba.

Rektor Jamaluddin Jompa mengapresiasi langkah Fapet dan mengharapkan, proses penguatan universitas dapat terus dilakukan melalui kolaborasi dan inovasi yang dilakukan oleh para sivitas akademika lingkup Unhas. 

“Unhas merupakan satu kesatuan yang memiliki tugas dan tanggungjawab dalam mendorong kemajuan bangsa melalui penguatan peran universitas. Proses akademik yang dilakukan bukan hanya bertujuan untuk menghasilkan lulusan berdaya saing, tapi bagaimana universitas berpikir secara luas dalam mengoptimalkan keikutsertaan baik sifatnya internal maupun eksternal, agar Unhas PTN-BH tersebut memang layak untuk kita peroleh,” kata Jamaluddin.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

#kandang close house #ayam broiler #Fakultas Peternakan Unhas #Prof Sudirman Baco #Syahdar Baba #PT Charoen Pokphand
Youtube Jejakfakta.com