Jumat, 31 Maret 2023 00:39

Pemotor yang Potong Iring-Iringan Mobil Presiden Minta Maaf, Kapolrestabes Makassar: Kendaraan Dalam Keadaan Kosong

Editor : Nurdin Amir
Penulis : Samsir
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto menjelaskan, kejadian ugal-ugalan pemotor potong iring-iringan mobil Presiden Jokowi di Makassar. @Jejakfakta/Samsir
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto menjelaskan, kejadian ugal-ugalan pemotor potong iring-iringan mobil Presiden Jokowi di Makassar. @Jejakfakta/Samsir

Pelaku DJ: Saya saat melihat rombongan saya panik langsung memotong ke kanan dan saya meminta maaf kepada bapak Presiden, Polri atas video saya yang kemarin viral dan banyak menyusahkan orang.

Jejakfakta.com, Makassar - Pengendara yang ugal-ugalan nekat memotong jalur mobil Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam kunjungannya di Pasar Terong, Kota Makassar diamankan Polisi.

Pelakunya adalah seorang remaja berusia 18 tahun inisial DJ.

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto menjelaskan, kejadian tersebut terjadi saat kunjungan Presiden Jokowi bersama rombongan di Pasar Terong Makassar.

Baca Juga : Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Makassar Relatif Terkendali

"Kemarin itu ada rombongan presiden mau melihat dan meninjau langsung di Pasar Terong," ujar Budhi saat menggelar jumpa pers di Polrestabes Makassar, Kamis (30/3/2023).

Kronologisnya, kata Budhi, setelah Presiden Jokowi bersama rombongan turun dari mobil untuk memasuki area Pasar Terong tepatnya di Jl. Masjid Raya Makassar, mobil yang ditumpanginya melanjutkan perjalanan ke titik di mana Presiden akan kembali naik ke dalam mobil setelah mengunjungi Pasar Terong, tepatnya di Jl. Bawakaraeng Makassar.

Namun, sebelum sampai ke titik pintu keluar Presiden Jokowi beserta rombongan, mobil presiden nyaris ditabrak seorang pengendara motor yang nekat melitas dengan memotong jalur mobil Presiden Jokowi tersebut.

Baca Juga : Dua Hari Jelang Lebaran, Pj Gubernur Sulsel Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Tetap Terkendali

"Pada saat sampai di lokasi presiden turun di pasar, kendaraan dalam keadaan kosong, ketika presiden masuk ke dalam lokasi pasar, serangkaian rombongan presiden itu melingkar untuk menuju titik selanjutnya," katanya.

Sementara, pada saat rangkaian mobil kosong berjalan seseorang pengendara menerobos dan melanggar lalu lintas dengan melawan arus.

Budhi mengaku, pelaku tersebut kaget saat akan berpapasang dengan mobil rombongan sehingga mengambil inisiatif memutar kanan motornya secara cepat dan terjadilah insiden tersebut.

Baca Juga : Ugal-ugalan Berdalih Bagi Takjil, Polisi Amankan Puluhan Remaja di Makassar

"Sehingga saat berpapasang yang bersangkutan kaget dan kebingungan, setelah itu yang bersangkutan melakukan cross-street atau memotong jalan, habis itulah viral," terangnya.

Intruksi Presiden Jokowi

Berdasarkan instruksi Presiden Jokowi, pelaku tidak akan diproses secara hukum. Namun tetap akan dilakukan pembinaan.

Baca Juga : Film Genre Komedi 'Keluar Main 1994' Tayang 28 Maret

"Dalam hal ini atas perintah bapak Presiden melalui Paspampres yang disampaikan kepada Polda Sulsel, beliau menginginkan untuk perkara ini tidak diproses hukum, namun akan kita lalukan pembinaan," kata Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto.

"Dan kebetulan yang bersangkutan ini anak yatim piatu, kedepannya kita lakukan pembinaan supaya anak yang baik dan taat pada aturan," lanjutnya

Presiden meminta sosialisasi terhadap pengendara lebih di tingkatkan lagi dalam menggunakan alur lalu lintas agar tidak mengganggu pengendara lain.

Baca Juga : Isi Sidang Kabinet Paripurna, Presiden Bahas Ibadah yang Khusyuk hingga Kerangka Ekonomi Makro 2025

"Beliau menginginkan lebih mengaktifkan sosialisasi (tata cara berlalu lintas) bagaimana orang berkendaraan dengan tertib sehingga tidak menganggu pengendara lain," katanya.

Permohonan Maaf

Pelaku DJ merupakan anak yatim piatu. Dari kejadian tersebut, dirinya mengakui bersalah dan meminta maaf atas kejadian yang sempat menghebohkan dunia maya itu. Selain itu, dirinya bersiap menerima pembinaan dari kepolisian.

"Saya minta maaf, saya yang kemarin viral, saya mau pergi tes motor, sudah isi bahan bakar dan saya melawan arus dan saya tidak tahu bahwa bapak Presiden mau lewat, pada saat melihat rombongan saya panik langsung memotong ke kanan dan saya meminta maaf kepada bapak Presiden, Polri atas video saya yang kemarin viral dan banyak menyusahkan orang," ucapnya kepada wartawan, Kamis (30/3/2023) kemarin. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

#ugal-ugalan #Presiden RI Joko Widodo #Jokowi #Pasar Terong #Makassar #memotong jalur mobil Presiden Jokowi #meminta maaf
Youtube Jejakfakta.com