Rabu, 22 Maret 2023 17:05

Dukung Produk Lokal, TP PKK Sidrap Pamerkan Hasil Produksi UMKM

Editor : Nurdin Amir
Penulis : Ira Krisanti Wulandari
Produk UMKM dari Kabupaten Sidrap dipamerkan pada Semarak Horti Cerita (Setia) di Makassar, Rabu (22/3/2023). @Jejakfakta/Ira Krisanti Wulandari
Produk UMKM dari Kabupaten Sidrap dipamerkan pada Semarak Horti Cerita (Setia) di Makassar, Rabu (22/3/2023). @Jejakfakta/Ira Krisanti Wulandari

Produk UMKM yang dipamerkan yakni, keripik pisang, kunyit bubuk, minyak cengkeh, dan gula aren khas kabupaten Sidrap yang sudah dipasarkan di Sulawesi Selatan.

Jejakfakta.com, Makassar - Tim Penggerak PKK Kabupaten Sidrap dan Pinrang pamerkan produk UMKM lokal milik warganya dalam kegiatan Semarak Horti Cerita (Setia) yang diadakan Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Sulsel, di anjungan Lego-Lego Center Point of Indonesia (CPI), Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (22/3/2023)

Puluhan tenant memamerkan UMKM lokal dari sejumlah kabupaten di Sulawesi Selatan, terpantau memadati area anjungan Lego-lego CPI Makassar. Pameran yang hanya berlangsung sehari ini berhasil menarik perhatian masyarakat Kota Makassar.

Salah satu tenant UMKM yang cukup ramai dikunjungi masyarakat ialah tenant produk UMKM dari Kabupaten Sidrap.

Baca Juga : Film Genre Komedi 'Keluar Main 1994' Tayang 28 Maret

Produk yang dipamerkan yakni, keripik pisang, kunyit bubuk, minyak cengkeh, dan gula aren khas kabupaten Sidrap.

"Kegiatan seperti ini harus rutin dilakukan agar UMKM lokal bersemangat dalam menciptakan produk baru setiap tahunnya," ujar Hariyanti, tim TP PKK Sidrap.

Senada dengan hal tersebut, Tim Penggerak PKK Kabupaten Pinrang, Eriyanti juga membawa produk hasil UMKM Lokal di Pinrang, yang sudah dipasarkan di wilayah Sulawesi Selatan, seperti olahan jamur, bubuk cabai yang di produksi oleh Dinas Pertanian Kabupaten Pinrang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

#Produk UMKM lokal #Semarak Horti Cerita (Setia) #Sidrap #Pinrang #Pameran #Makassar #Minyak cengkeh #Bubuk cabai
Youtube Jejakfakta.com